
Kuningan, UPMKNews -- Pada hari Jumat tanggal (28/07/2023) Mahasiswa KKN STKIP Muhammadiyah ikut serta membantu kegiatan Akreditasi di Kober Mawar/Paud Tugumulya. Dari mulai menyusun dokumen, menjilid dokumen, dan merapihkan area Kober Mawar/Paud Tugumulya.
Akreditasi adalah proses menilai suatu lembaga pendidikan apakah layak atau sebaliknya. Kelayakan ini diketahui dengan menilai segala aspek penting yang disediakan lembaga pendidikan tersebut. Sehingga muncul standar penilaian dalam proses akreditasi itu sendiri.
Akreditasi dilakukan oleh pakar sejawat dan mereka yang memahami hakikat bidang ilmu sekaligus juga hakikat pengelolaan program studi sebagai Tim atau Kelompok Asesor. Keputusan mengenai kelayakan dan mutu didasarkan pada penilaian terhadap berbagai bukti yang terkait dengan standar yang ditetapkan, berdasarkan nalar, dan pertimbangan para pakar sejawat (judgements of informed experts). Bukti-bukti yang diperlukan, termasuk laporan tertulis, disiapkan oleh unit pengelola dari program studi yang akan diakreditasi, kemudian diverifikasi dan divalidasi melalui kunjungan para pakar sejawat ke perguruan tinggi/unit pengelola program studi.
Penilaian mutu dalam rangka akreditasi perguruan tinggi harus dilandasi oleh standar yang lengkap dan jelas sebagai tolok ukur penilaian, dan juga memerlukan penjelasan operasional mengenai prosedur dan langkah-langkah yang ditempuh, sehingga penilaian dapat dilakukan secara sistemik dan sistematis.
Hasil penilaian untuk akreditasi perguruan tinggi adalah berupa huruf dimulai dari A, disusul B, dan juga C. Akreditasi yang diterapkan di perguruan tinggi dilakukan oleh BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional – Perguruan Tinggi).
Sebuah lembaga resmi yang dibentuk dan ditunjuk oleh pemerintah untuk melakukan proses akreditasi di seluruh perguruan tinggi di tanah air. Pada akreditasi tersebut, pihak BAN-PT akan melakukan akreditasi sesuai yang diajukan pihak perguruan tinggi. Apakah melakukan akreditasi jurusan, lembaga atau institusi, atau keduanya.
Penulis: Mahasiswa KKN DesaTugumulya