
Kuningan, UPMKNews -- Mahasiswa STKIP Muhammadiyah Kuningan yang sedang melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Pamupukan, Kecamatan Ciniru, Kabupaten Kuningan, Sabtu (22/07/2023) ikut serta dalam pelaksanaan Posbindu. Kegiatan ini berlangsung atas kerjasama pemerintah Desa Pamupukan dan UPT Puskesmas Ciniru.
Posbindu (Pos Pembinaan Terpadu) adalah sebuah pelayanan yang melakukan kegiatan monitoring faktor dini serta risiko penyakit terhadap lansia, berbeda dengan Posyandu yang lebih fokus pada bayi, balita, ibu hamil, ibu menyusui, ibu nifas, serta wanita usia subur.
Mahasiswa KKN Desa Pamupukan ikut andil dalam kegiatan tersebut, dengan mengarahkan para lansia untuk mengikuti bebeberapa prosedur yang harus dilakukan. Ada beberapa pengecekan bagi lansia, antara lain penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, pengukuran lingkaran perut, pengecekan tensi darah serta pengecekan gula darah, karena kita ketahui bahwa di usia yang sudah tidak muda ini begitu rentan penyakit yang dapat menyerang. Selain itu, kegiatan yang dilakukan yaitu senam jantung sehat. Para warga terlihat sangat antusias mengikuti rangkaian kegiatan Posbindu.
Dalam hal ini, Mahasiswa KKN bertugas untuk mencatat hasil dari pengukuran Tinggi Badan (TB), penimbangan Berat Badan (BB), dan kadar gula darah mereka. Semua berjalan lancar tanpa ada kendala apapun karena semua sesuai dengan arahan petugas Puskesmas. Para petugas Puskesmas mengatakan bahwa dengan adanya bantuan Mahasiswa KKN kegiatan Posbindu lebih lancar dan juga lebih cepat selesai tanpa hambatan.
Penulis: Mahasiswa KKN Desa Pamupukan
Ediotr: Egi (Jurnalis)